Rabu, 16 November 2016

Kodim 1614/Dompu Gelar Kegiatan Komsos bersama Ketua Kerukunan Umat Beragama



Pendam IX/Udayana
Rabu, 16 Nopember 2016

Kodim 1614/Dompu menggelar Kegiatan Komsos bersama Ketua Kerukunan Umat Beragama Kab. Dompu Dahlan Har S,ag dari Depag, Camat Dompu DRS Nazarudin A K, Kepala Binmas Polres Dompu Iptu Sabri, Lurah Bali Satu Ahmad Kamrun SH, Kepala Desa Mangge Asi, Kepala Desa Manggenae dan anggota Koramil Kota dan anggota Polsek Kota beserta, Toga, Tomas serta Toda  yang berjumlah 100 orang. Kegiatan diisi dengan Apel Kebhinekaan Cinta Damai dan Sosialisasi Pengarahan panglima TNI Selasa (15/11) di Desa Manggenae Kec. Dompu Kab. Dompu

Dalam kegiatan tersebut  Danramil 1614- 01/Dompu Kapten Inf Kt Sugra yang didampingi oleh Kapolsek Kota Ipda Rusdi S.H.menyampaikan beberapa hal yang perlu menjadi perhatian seluruh elemen masyarakat di antaranya mengenai berbagai ancaman yang dihadapi oleh negara kita dan bagaimana cara untuk menangkal berbagai ancaman tersebut. Selain itu, Danramil juga menyampaikan kepada seluruh hadirin bahwa Indonesia merupakan bangsa yang sangat kaya, tidak hanya memilki sumber daya alam yang luas namun juga kaya dengan berbagai perbedaan seperti perbedaan suku, ras, agama, adat-istiada dan budaya serta perbedaan lainnya, hal inilah yang menyebabkan negara asing ingin menguasai kekayaan yang kita miliki, dengan  mencoba memecah belah kerukunan antara umat di negara ini. Oleh sebab itu kita sebagai masyarakat Indonesia harus menyadari dan mensyukuri kekayaan alam yang dimiliki oleh negara kita dengan cara menjaga persatuan sehingga bangsa lain tidak mudah menguasai bangsa kita dengan cara memecah belah negara ini.

Mari kita bersatu, jangan mudah terprovokasi oleh oknum/pihak-pihak  yang tidak bertanggung jawab yang ingin membuat kita terpecah dan cerai berai, sehingga dengan mudah mereka akan mencapai tujuan mereka, mari kita selesaikan setiap permasalahan dengan baik dan dengan musyawarah sesuai budaya, penyampaikan aspirasi melalui kegiatan unjukrasa tidak dilarang namun jangan sampai anarkis, karena hal tersebut tidak akan menyelesaikan masalah malah akan menimbulkan masalah baru dan kerugian. Saya yakin dan percaya masyarakat Indonesia sudah Dewasa khususnya dalam menyikapi berbagai permasalahan karena generasi penerus Indonesia tidak mudah terprovokasi, generasi keren tidak anarkir.

Dalam kesempatan tersebut Kepala Kesbang Poldagri Kab. Dompu yang diwakili oleh Drs. H. Gurubesar menyampaikanucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang hadir dan melaksanakan kegiatan Deklarasi Kebhinnekaan Cinta Damai, kita semua sangat menjunjung tinggi Nilai-Nilai Pancasila dan UUD 1945, karena kita hidup di negara yg berdasarkan Pancasila dan UUD 1945, untuk itu  wajib bagi kita menjaga keamanan dan ketertiban serta menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Selain itu Ketua Forum kerukunan umat beragama Kab. Dompu bapak  Dahlan Har S,Ag, juga menyampaikan kepada seluruh hadirin dan seluruh masyarakat Dompu untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan sertan tetap kompak dalam menangkal  penyusupan dari oknum/pihak yang tidak bertanggung jawab dan ingin memecah belah bangsa ini.Kita harus tetap solid dan harus terus menjaga kerukunan antar umat beragama, jauhi perpecahan agar Dompu tetap kondusif dan NKRI tetap tegak berdiri. (Penrem 162/WB)





Tidak ada komentar:

Posting Komentar