Minggu, 14 Mei 2017

Babinsa dan masyarakat Klungkung Bedah Jamban


Pendam IX/Udayana
Minggu, 14 Mei 2017

Penataan lingkungan agar menjadi lebih bersih dalam rangka menjaga kesehatan masyarakat. Jamban  merupakan hal pokok dalam  program sanitasi lingkungan, karena merupakan persyaratan lingkungan yang sehat.

Koramil 1610-01/Klungkung peduli dengan kebersihan lingkungan, jambanisasi  dengan membangun jamban bagi penduduk yang tidak mampu sehingga dalam program sanitasi lingkungan semua  masyarakat memiliki jamban. 

Untuk mewujudkan hal tersebut Babinsa serda Wisnu Wardana membatu  masyarakat  a.n. Ketut Seken membuat jamban, Sabtu (13/5)  alamat Banjar Besang Kawan Kelurahan Semarapura Kaja.  Pembuatan jamban  dilaksanakan secara gotong royong bersama masyarakat setempat, diperkirakan pembuatan satu jamban selesai dalam 5 hari. 

Lurah Semarapura Kaja kecamatan Klungkung berterimakasih kepada anggota Koramil 01/Klungkung atas bantuannya kepada masyarakat Semarapura Kaja Klungkung sehingga kebersihan lingkungan dapat dijaga dengan baik.(Kodim 1610 Klungkung)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar