Senin, 15 Mei 2017

Perang Terhadap Narkoba Kodim 1617 Jembrana Gelar Kegiatan P4GN


Pendam IX/Udayana
Senin, 15 Mei 2017

Berantas Narkoba di Lingkungan TNI dengan kegiatan Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di Makodim1617/Jembrana, Senin (15/5).

Dilakasanakannya Kegiatan sosialisasi dan penyuluhan, pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba Kodim 1617/Jembrana Tahun 2017 yang dibuka oleh Dandim 1617/Jembrana yang diwakili oleh Kasdim 1617/Jembrana Mayor Inf Ngakan Made Marjana serta dihadiri oleh Seluruh Danramil dan Perwira Staf Kodim 1617/Jembrana dengan menghadirkan narasumber Kasat Narkoba Polres Jembrana AKP I Gusti Made Muliadnyana, S.H. beserta 1 orang anggota serta Seluruh anggota TNI dan PNS Kodim 1617/Jembrana dan Ibu Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXXVI Kodim 1617/Jembrana, dengan jumlah keseluruhan sekitar 120 orang.

Dalam sambutan Dandim 1617/Jembrana yang diwakili oleh Kasdim 1617/Jembrana pada intinya acara ini dilaksanakan setiap Tri Wulan guna  menekan seminimal mungkin dalam penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba agar anggota Kodim 1617/Jembrana tidak memakai narkoba jenis apapun, serta anggota dalam sosialisasi ini agar mengetahui jenis dan bahayanya Narkoba.

Adapun materi yang di berikan oleh Kasat Narkoba Polres Jembrana  AKP I Gusti Made Muliadnyana, S.H. tentang pencegahan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba serta dilanjutkan dengan tes urine secara acak bagi anggota Kodim 1617/Jembrana dan perwakilan Ibu Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXXVI Kodim 1617/Jembrana sebanyak 25 orang, oleh Dinas Kesehatan Kab. Jembrana Dr. Dedi Kusnawan dan Ni Komang Agustini, dengan hasil Negatif dari pemakai narkoba dari hasil cek urine tidak terdapat indikasi pengguna Narkoba di Lingkungan Kodim 1617/Jembrana pada umumnya. (Kodim 1617 Jembrana)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar