Jumat, 02 Maret 2018

Kodam IX/Udayana Buka Pendaftaran Calon Siswa Baru SMA Taruna Nusantara.


Pendam IX/Udayana
Jumat, 2 Maret 2018

Berdasarkan Buku Petunjuk Teknis tata cara penerimaan siswa baru SMA Taruna Nusantara TP 2018/2019 yang diterbitkan oleh Kepala Lembaga Perguruan Taman Taruna Nusantara, Kodam IX/Udayana membuka pendaftaran penerimaan calon siswa baru SMA Taruna Nusantara TP 2018/2019, pengumuman ini disampaikan dalam release Kapendam IX/Udayana, Kolonel Inf J. Hotman Hutahaean, S.Sos, tertanggal (2/3)

Adapun persyaratan umum calon Siswa SMA Taruna Nusantara antara lain; Warga Negara Indonesi, Laki laki dan Perempuan, Lulus Ujian Nasional SLTP/setingkat TP 2017/2018 atau TP 2016/2017, Berijazah SLTP/setingkat, Usia maksimal 17 tahun saat masuk pendidikan SMA Taruna Nusantara pada Juli 2018, Sehat jasmani rohani, Berkelakuan baik dengan surat keterangan dari sekolah, Tinggi dan berat badan proporsional, Ada Surat persetujuan orang tua/wali, Fotokopi Raport SLTP/setingkat Semester I s.d V yang dilegalisir, Bersedia tinggal di Asrama selama mengikuti pendididkan, Sanggup mematuhi peraturan sekolah, Daftar konversi nilai dan ijazah yang dilegalisir oleh Kembuddikdasmen untuk sekolah setingkat SLTP luar negeri atau Dinas Pendidikan setempat bagi calon siswa yang berasal dari SLTP berlatar belakang internasional school di dalam negeri serta SLTP kurikulum 2013 dari skala 1 s.d 4 menjadi skala 0 s.d 100, Sanggup mengikuti pendidikan di SMA Taruna Nusantara dengan se baik-baiknya dan memenuhi persyaratan KKM yang ditetapkan SMA Taruna Nusantara.

Kemudian persyaratan calon siswa Iuran Sekolah dan Kontribusi Khusus antara lain; Nilasi Raport Semester I s.d V untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika dan IPA masing masing nilai minimal 75, Sanggup membayar biaya/Iuran pendidikan, Casis Iuran Sekolah membayar uang sumbangan sukarela, Casis Kontribusi Khusus membayar uang kontribusi khusus minimal Rp. 104.500.000,-

Selanjutnya  untuk Casis Beasiswa antara lain; Beasiswa Murni dan Beasiswa Prestasi serta Casis Undangan  seperti Undangan Beasiswa dan Undangan Iuran Sekolah, persyaratan secara lengkap dapat diperoleh di tempat pendaftaran antara lain, di Ajendam IX/Udayana untuk wilayah Bali, Ajenrem 161/WS untuk wilayah Nusa Tenggara Timur dan Ajenrem 162/WB untuk wilayah Nusa Tenggara Barat.

Adapun waktu pendaftaran dimulai pada tanggal 2 Pebruari Sampai dengan 29 Maret 2018. Kepada generasi muda yang berminat dapat menghubungi kantor tempat pendaftaran tersebut diatas sesuai dengan wilayahnya masing masing. (Pendam IX/Udayana)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar